Trik Nyaman Berhijab Saat Suasana Panas
Setiap wanita tentu ingin merasa nyaman mengenakan hijab dalam kondisi apa pun. Namun, nyatanya banyak wanita yang mengeluh tidak nyaman dalam mengenakan hijab akibat cuaca yang cukup panas. Ya, berhijab saat cuaca panas tentu akan membuat wanita menjadi sangat tersiksa. Anda takut akan berkeringat dan merasa tidak nyaman.
Lantas, adakah trik tampil cantik dan nyaman dengan hijab tanpa khawatir saat cuaca panas sekali pun? Jawabannya tentu saja ada. Menurut desainer busana muslim, Jenahara, perhatikan dalam pemilihan hijab. Pilihlah bahan hijab yang jatuh, ringan, dan menyerap keringat, seperti katun dan polyester.
“Saat mengenakan hijab otomatis rasanya akan pengap, apalagi Indonesia kan tropis sehingga carilah bahan yang menyerap keringat. Misalnya, katun dan polyester yang enak untuk dikenakan. Hindari bahan satin karena kurang nyaman,” papar Jenahara, di Jakarta Pusat.
Jenahara menambahkan memilih hijab tidak boleh asal. Sebab harus mengutamakan kenyamanan pemakainya.
“Sebenarnya saat membeli hijab, dicoba dulu enak atau enggak saat dikenakannya. Jangan pilih hanya melihat warna atau motifnya karena memakai hijab kan seharian, apalagi untuk wanita yang modern dan aktif beraktivitas, sehingga kenyamanan itu penting,” tutup putri dari desainer senior Ida Royani itu.